Kamis, 18 Oktober 2018

4 Tips bahan alami untuk menyingkirkan kutu rambut


4 Tips bahan alami untuk menyingkirkan kutu rambut 



1. Bawang putih

Bukan hanya mampu kendalikan kolesterol, bawang putih juga bisa dipakai untuk singkirkan kutu rambut. Caranya kupas 10 siung bawang putih lalu haluskan hingga menjadi seperti pasta. Masukkan dalam mangkuk, tambahkan 2 sdm perasan jeruk nipis dan aduk rata. Selanjutnya oleskan pasta bawang putih ke seluruh rambut, terutama bagian rambut yang paling gatal. Diamkan setidaknya 30 menit dengan menggunakan penutup kepala (shower cap). Terakhir, cuci bersih rambut dengan shampoo diikuti dengan menyisirnya.
.
2. Garam

Untuk menghilangkan kutu rambut, garam perlu dicampur cuka sari apel. Perbandingannya 250 ml cuka sari apel untuk 20 gram garam. Selanjutnya masukkan campuran ini dalam botol semprot. Semprotkan secara menyeluruh di rambut terutama pada bagian akar rambut. Diamkan 120 menit dengan menggunakan penutup kepala. Terakhir bilas bersih rambut dan gunakan sisir kutu untuk merapihkan rambut.
.
3. Essential oil

Minyak esensial berupa tea tree kini mudah didapat. Kalau ingin menggunakannya untuk hilangkan kutu rambut, campurkan minyak esensial dengan shampoo herbal dan minyak zaitun. Aduk rata semua bahan dengan perbandingan 1 sdt minyak tea tree, 30 ml shampoo dan 5 sdm minyak zaitun. Diamkan 30 menit lalu cuci rambut dengan air hangat. Kemudian singkirkan kutu mati dengan menyisir rambut menggunakan sisir kutu.
.
4. Mayonnaise

Kalau punya mayonnaise di rumah, Anda bisa mengoleskannya di rambut dan kulit kepala untuk hilangkan kutu rambut. Caranya cukup oleskan mayonnaise merata, tutup dengan penutup kepala semalaman. Cara ini memang membuat rambut lengket, namun Anda baru bisa keramas keesokan harinya. Terakhir, sisir rambut dengan sisir kutu untuk menghilangkan kutu berikut telurnya.
.
Semoga Bermanfaat Bunda

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon